Tembok Kantor Camat Palibelo Roboh, Danramil 1608-04/Woha Kerahkan Personel Bantu Bersihkan Material

 

Kupasbima.com_BimaNTB. Tembok kantor Camat Palibelo Roboh diterjang banjir, Danramil pimpin langsung personel Koramil 1608-04/Woha membantu warga membersihkan dan menyingkirkan matetial yang menutupi jalan agar jalan raya bisa dilalui dan tidak membahayakan pengguna Jalan atau warga. Kamis (6/4/23) sore.

Jajaran anggota Koramil 1608-04/Woha yang dipimpin langsung Danramil Lettu Inf Bambang Irawan melaksanakan kegiatan pembersihan puing-puing terdampak banjir di Desa Teke Kecamatan Palibelo Kabupaten Bima, tepatnya depan kantor camat yang menutupi ruas jalan.

Dandim 1608 Bima, melalu Danramil 1608-04/Woha Lettu Inf Bambang Irawan menjelaskan, setelah banjir bandang yang melanda Kabupaten dan Kota Bima dia tiga hari terakhir ini banyak menimbulkan berbagai kerugian terutama untuk wilayah Kecamatan di Kabupaten Bima.

"Sehingga dengan terjadi musibah ini kita siagakan anggota dari jajaran Koramil 1608-04 Woha di lokasi bencana sampai tanggap bencana ini selesai, serta melaksanakan pembersihan di lokasi terjadinya bencana alam khususnya untuk hari ini pembersihan di Desa Teke Kecamatan Palibelo yakni pagar kantor camat yang roboh sehingga mengganggu aktivitas pengguna jalan," ujarnya.

Kegiatan kebersihan ini bersama jajaran Babinsa Koramil 1608-04 Woha bersama dengan masyarakat di Desa sekitar membersihkan tempat yang terdampak langsung.

Kata Danramil yang dimintai tanggapannya dilokasi kegiatan pembersihan mengatakan, Dari data Tim Koramil 1608-04 Woha bahwa, kerugian dari musibah ini untuk korban jiwa nihil. Sedangkan kerugian material dari bencana banjir belum bisa dipastikan berapa jumlah kerugian yang dialami warga sekitar lokasi.

Diharapkan kepada seluruh perangkat yang ada untuk saling membantu dalam menghadapi musibah saat ini. 

"Saling menyalahkan tak ada guna, saling membantu antara sesama Insa allah bernilai ibadah". Tutup Danramil. (KB 001*/Red)

Posting Komentar

0 Komentar