Baznas Kota Bima Bagikan ZIS Semester Terakhir

 


Kotabima_Kupasbima.com. Baznas Kota Bima kembali membuktikan peran besarnya dalam membangun harmoni sosial kehidupan bermasyarakat dengan menyalurkan kembali zakat, infak dan sadaqah (ZIS) yang disetorkan oleh berbagai element masyarakat.


Baznas menunjukan bahwa amanah kaum muslimin tersebut merupakan kewajiban untuk dikelola dan disalurkan dengan baik sesuai dengan tuntunan agama dan regulasi dari Pemerintah. Senin (24 Mei 2021).


Dalam penyaluran ZIS semester 1 akhir tersebut, kali ini diarahkan pada 4 Kelurahan di Kecamatan Rasanae Barat. Keempat Kelurahan tersebut adalah Dara, Paruga, Tanjung serta Nae.


Adapan jumlah penerima manfaat ZIS dari 4 Kelurahan tersebut yaitu : Kelurahan Paruga 85 orang fakir miskin, 5 orang honorer, 5 orang janda tua. untuk Kelurahan Dara, 73 orang fakir miskin, 5 orang honorer, 5 janda tua.


Selajutnya di Kelurahan Tanjung terbantu 60 orang fakir miskin, 5 orang honorer dan 5 orang janda tua. terakhir untuk Kelurahan Nae terdapat 57 orang fakir miskin, 5 orang honorer serta 5 janda tua mendapat kucuran bantuan ZIS tersebut.


Dari empat Kelurahan tersebut, total warga miskin yang terbantu adalah 265 orang. sementara untuk honorer telah menerima santunan ZIS adalah sebanyak 20 orang dan para janda tua yang mendapat bantuan adalah bertotal 20 orang.


Proses pendataan warga penerima manfaat tersebut adalah dengan melibatkan pihak Kelurahan untuk mengumpulkan data sekaligus merekomendasikan data tersebut kepada Baznas Kota Bima.


Dikutif dari salah satu media online lokal bima Madambojo, Ketua Baznas Kota Bima H. Nurdin S.Sos, MM mengatakan bahwa dirinya sangat berterima kasih pada kaum muslimin yang ihlas membayarakan Zakat, Infak dan Sadaqahnya sehingga pihaknya dapat menyalurkanya kembali dengan maksimal.


"Bagaimanapun Penyaluran ZIS kepada penerima manfaat, merupakan prioritas utama dari kami selaku lembaga pengelola dan setoran dari berbagai pihak tersebut tetap akan kembali kepada masyarakat juga, seperti halnya kali ini". Sambung Nurdin.


Sepanjang Pantauan wartawan, proses penyaluran ZIS di Kelurahan Dara dan tanjung berlangsung tertib dan efektif. Hal ini dikarenakan seriusnya upaya keduanya dalam mempersiapkan kegiatan tersebut.


Selain itu, menurut warganya Lurah Dara Komala Sari SE cukup gencar mensosialisasikan program tersebut pada warganya, khususnya pada kalangan ekonomi lemah.


Rasa simpati dari berbagai pihak mengalir kepada Baznas Kota Bima. dikelurahan Paruga, Ketua RT 06 Iksan bersama warganya mengaku bersimpati dengan konsistensi baznas dalam membantu warga tidak mampu. Tidak hanya itu, apresiasi dari para tokoh masyarakat di Kelurahan tanjungpun ditujukan pada Baznas. sementara dikelurahan Dara, Lurah bersama warganya berterima kasih dan akan mendukung berbagai program Baznas Kota Bima. (KB 001*/Red)

Posting Komentar

0 Komentar