Sisir Pasar Tente, Umi Dinda Disambut Kata "Siwe Caki Sama Siwe, Nggaraba Rahi Mada Dohoma Siwi Sampesi Ngawana"


Bima_Kupas.Info. Pasangan calon Bupati Bima Hj.Indah Dhamayanti Putri, SE melakukan silaturrahmi dengan warga pasar Tente Kecamatan Woha.

Warga pasar Tente dikagetkan dengan kehadiran Umi Dinda yang pegi-pagi betul menyambangi mereka yang lagi asyik berjualan sebagai pedagang. Jum'at (2/10/20) pagi.

Pelaku pasar yang didominasi oleh Mak-Mak tersebut sontak berbondong-bondong menjemput paslon satu-satunya kaum wanita ini.

Pantauan langsung kru media ini dilapangan bahwa calon Bupati Bima periode 2020-2025 tersebut menelusuri dari lorong ke lorong los pasar Tente guna untuk menyemangati dan memberikan motifasi pada masyarakat yang berdagang.

Umi Dinda juga tidak melewati los pasar tanpa meninggalkan momen kebersamaannya dengan warga pasar. Beliau membeli setiap dagangan yang dilewatinya sesuai kebutuhan seperti biasanya para ibu-ibu yang ke pasar.

Sementara kaum ibu-ibu dan masyarakat yang ke pasar juga tidak mau ketinggalan momennya bersama Umi Dinda. Dimana para mak-mak dan pengunjung pasar berlomba-lomba pose bersama Umi Dinda sambil berteriak lanjutkan Umi dengan menunjukan salam 3 jari sebagai bentuk cintanya pada nomor urut 3.

Pada momen tersebut, masyarakat secara bergantian menyampaikan keinginan dan  aspirasinya pada Paslon nomor 3.

 


Masyarakat pasar Tente menginginkan kepada calon Bupati Bima Hj.Indah Dhamayanti Putri, SE, yang akrab disapa Umi Dinda ini untuk melanjutkan program yang telah diperbuatnya selama ini. Seperti pembangunan pasar yang sudah mulai dilihat bagus dengan gedung-gedungnya memenuhi standar pasar daerah, kedepan diharapkan akan lebih bagus, rapi, bersih dan indah lagi dari sekarang.

Hal tersebut senada yang disampaikan oleh penjual "Kopa Sahe Red" Suhartini yang sambil menawarkan jualannya ke Umi Dinda menyatakan lanjutkan Umi Sakali Wali sembari mengangkat salam 3 jari.

"Lanjutnya, ndai siwe caki sama siwe umieee nggara ba rahi mada doho ma siwi sampe si ngawana", teriak ibu tini.

Sambil tersenyum dengan ciri khasnya Umi Dinda menjawab permintaan pelaku pasar tersebut, insya allah kami bersama H. Dahlan akan terus menata pasar Daerah Tente ini menjadi lebih indah lagi. Sehingga seluruh pelaku pasar dapat merasakan kenyamanan dalam berusaha, baik fasilitas yang kita tingkatkan maupun lokasinya yang kita benahi.

Saat ini kita sudah memiliki tukang sampah yang akan memelihara kebersihan areal pasar, sehingga areal dapat dipelihara kebersuhannya dan tidak menimbulkan bau tak sedap.

"Mada doho akan maksimalkan semua itu dan melanjutkan program Bima Ramah yang belum terselesaikan dalam lima tahun kedepan", ungkap Umi Dinda.

Umi Dinda juga mengajak masyarakat pelaku pasar untuk sama-sama memperbaiki semua ini demi kenyamanan bersama

"Siap ita doho caki nomor 3 untuk melanjutkan 2 periode",  siaaaapp sorak mak-mak para pelaku pasar.

Umi Dinda berterima kasih pada masyarakat pelaku pasar, semoga rezekinya hari ini berlimpah dan dapat memenuhi kebutuhan di rumah.

 

Terima kasih kepada semuanya, semoga kita memenangkan kembali pertarungan 9 Desember mendatang.
Kami mohon dukungan dan do'a masyarakat agar pada 9 Desember 2020 untuk memilih dan mencoblos nomor urut 3, satu-satunya Cabup yang memakai jilbab.

Baca Juga : Blusukan IDP dipalibelo Masyarakat Tumpah Ruah Sepanjang Jalan

Kata dia, niat maju dan berpasangan kembali dengan H. Dahlan adalah untuk melanjutkan program pembangunan yang belum dituntaskan periode sebelumnya.

"Insyaallah dengan niat tulus kami berdua maju kembali pada Pilkada ini, pekerjaan yang belum diselesaikan akan kami tuntaskan periode berikutnya," tutup Umi Dinda yang disambut menang lagi umi eee oleh mak-mak pedagang pasar. (KI. 004.Bahar*/RED)



Posting Komentar

0 Komentar