Adel Linggi Ardi Hari Ini Dilantik Menjadi Sekertaris Daerah Kabupaten Bima

 

Kabupatenbima_Kupasbima.com. Dari sekian waktu yang ditunggu-tunggu siapkan nama dari sekian Calon Sekda Kabupaten Bima yang berhasil lolos. Nah, hari ini (05/08/2024), Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri akan melantik Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bima defenitif yaitu Ade Linggi Ardi, SE.

"Hari Ini Bupati Akan Melantik Ade Linggi Ardi Sebagai Sekda Kabupaten Bima,".

Berdasarkan pantauan media ini, sejumlah pejabat yang ada di lingkup Kabupaten Bima sudah berkumpul sejak pagi hadiri acara pelantikan tersebut yaitu di ruangan rapat Bupati Bima.

"Kita datang sebagai tamu undangan untuk menghadiri acara pelantikan Ade Linggi Ardi, SE, sebagai Sekda Kabupaten Bima untuk menggantikan Pj. Sekda, Suwandi, ST," jelas mereka yang dikonfirmasi awak media sebagai narasumber pada Senin (05/08/2024).

Dirinya berharap, semoga dengan dilantiknya Ade Linggi Ardi SE sebagai Sekda Kabupaten Bima lebih maju. Terutama dalam kaitan masalah Adminitrasi. "Saya yakin 'ditangan dingin' beliau Kabupaten Bima akan lebih maju," urainya.

Sementara disisi lain, Anggota DPRD Kabupaten Bima duta PAN Muhamad Aminullah, SE selaku wakil ketua juga menyatakan, dengan pelantikan Sekda definitif hari ini artinya pelaksanaan administrasi pemerintah daerah Kabupaten Bima akan segera stabil.

"Semoga kedepan akan lebih baik untuk daerah Kabupaten Bima," terangnya. (KB 000*/Red)

Posting Komentar

0 Komentar