Sadar Hukum, HML Dukung Langkah KPK

 

Kupasbima.com_KotabimaNTB. Kasus dugaan adanya kebocoran dokumen penyelidikan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melahirkan berbagai macam tanggapan diberbagai sumber baik medsos maupun media massa.

Wali Kota Bima H. Muhamad Lutfi, SE yang sadar akan hukum meminta pemerintah kota Bima harus kooperatif dengan dengan mendukung langkah-langkah KPK yang ke Kantornya pagi ini.

"Kalau memang ada proses hukum tentu sebagai bagian dari warga negara yang baik harus taat hukum," kata Wali Kota Bima yang familiar disapa HML tersebut, Selasa, 29 Agustus 2023.

HML tidak mau berandai-andai terkait kemungkinan pemanggilan itu. Ia hanya menekankan bakal taat terhadap supermasi yang berlaku.

"Kami akan taat hukum sesuai dengan ketentuan peraturan perundangan saja," ucap HML.

Sebelumnya, Sekda Kota Bima juga menyampaikan bahwa dokumen KPK tersebut merupakan kewenangan KPK, sehingga diarahkan dan diserahkan sepenuhnya pada ranah yang berwenang. 

"Ya memang ada dokumen negara dari lembaga KPK yang tertuju ke Kota Bima, tapi disarankan pada pihak lain untuk memberikan ruang kepada KPK sesuai poksinya. Kota Bima siap kooperatif dan melayani kehadiran lembaga KPK ke Kota Bima". Tutupnya. (KB 000*/Red).

Posting Komentar

0 Komentar